Mungkin beberapa blogger masih berpikir bahwa cukup hanya dengan membeli domain .com dan desain blog yang ‘wah’, mereka akan bisa meraih kepercayaan dari pembaca.
Mereka merasa tidak perlu bersusah payah menjelaskan siapa diri mereka serta alasan mengapa mereka adalah orang yang tepat untuk memberi solusi atas suatu permasalahan.
Jika Anda termasuk yang berpikir seperti itu, maka Anda salah!
Nyatanya, dunia blogging saat ini lebih kepada bagaimana membangun network, membangun hubungan kuat dengan pengunjung dan pelanggan potensial.
Dengan kata lain, Anda perlu menempatkan diri sendiri bahkan di depan konten Anda blog Anda. Anda mesti mengijinkan pembaca mengetahui ada ‘pribadi yang sebenarnya’ di balik blog yang mereka baca.
Anda perlu menunjukkan wajah Anda dan berinteraksi dengan pembaca untuk mendapat kepercayaan dari mereka.
Dari pengalaman saya membangun blog selama ini, saya menemukan berbagai cara untuk memupuk kepercayaan ini dari pembaca. Kebanyakan dari cara-cara tersebut dapat dilakukan dengan mudah dan hanya perlu sedikit usaha. Sedangkan lainnya, membutuhkan lebih banyak waktu dan usaha, yang pada gilirannya kelak akan sangat berguna dalam hal meraih trust dari pembaca setia Anda.
Dan inilah beberapa hal yang dapat membantu Anda meraih kepercayaan dari pembaca:
1. Perkenalkan diri Anda
Pertama dan yang paling utama, adalah Anda mesti mengenalkan diri kepada pembaca. Buatlah halaman about yang bagus, dan buatlah ia terlihat dengan mudah. Jangan ‘sembunyikan’ halaman about Anda di footer atau entah dimana. Berilah link ke halaman tersebut di sidebar bagian atas atau di menu utama di bagian header.
Selain itu, saya sarankan untuk menyertakan foto diri. Ingat, mereka yang berkunjung ke blog Anda mengandalkan diri Anda, bukan blog Anda!
2. Menjawab komentar dan membalas email
Jawablah selalu semua komentar yang ditinggalkan pengunjung. Jawablah jika mereka mengajukan pertanyaan, dan biarkan mereka tahu apakah Anda setuju atau tidak dengan pendapat mereka.
Ini akan membuat mereka merasa ada seseorang yang memperhatikan pendapat atau masalah yang mereka hadapi.
Begitu pula halnya dengan email. Seringkali pengunjung merasa lebih nyaman untuk menyampaikan sesuatu langsung melalui email Anda, alih-alih meninggalkan pesan di komentar posting. Balaslah email mereka.
3. Manfaatkan media sosial
Anda perlu berada di mana pembaca Anda berada. Dimana mereka? Saat ini mereka ada di Facebook, di Google+, di Twitter dan media sosial lainnya. Fasilitas ini bisa memberi banyak sekali manfaat jika Anda mampu memanfaatkannya dengan bijak.
4. Tulislah tentang diri Anda
Ini bisa menjadi pelengkap dari halaman about yang telah Anda buat. Anda bisa menulis posting khusus tentang apa yang Anda lakukan saat ini dan rencana ke depannya, namun tidak perlu berlebihan.
Meski mungkin posting seperti ini bukanlah topik utama yang diinginkan pembaca, namun posting seperti ini sangat menyenangkan untuk dibaca, dan tentu saja akan sangat membantu membangun hubungan yang kuat dengan pengunjung blog Anda.
Jangan terlalu khawatir pembaca jadi tahu apa yang Anda lakukan saat liburan kemarin atau apa yang Anda santap sebagai sarapan pagi.
Jadilah lebih personal dengan pembaca blog Anda!
5. Membuat sesi tanya jawab
Alasan inilah yang mendorong saya membuat seri artikel Tanya Portal Uang, dimana saya memberi kesempatan kepada pembaca PortalUang untuk mengajukan pertanyaan apa saja kepada saya. Dan sebisa mungkin akan saya jawab melalui sebuah artikel.
Ya, ini adalah cara lain memupuk kepercayaan dengan pembaca. Tawarkan konsultasi keahlian Anda secara gratis dari waktu ke waktu.Hal ini bukan saja akan membuat mereka menjadi pengunjung setia, namun juga sekaligus membuat mereka memberi perhatian lebih terhadap pengetahuan, pengalaman serta profesionalisme Anda.
Nah, itulah 5 hal yang dapat membantu Anda membangun kepercayaan dari pembaca. Sekali mereka menaruh kepercayaan, maka jalan mulus karir blogging Anda akan semakin terbuka.
Sekali mereka telah menaruh kepercayaan kepada Anda, mereka akan sukarela membagikan artikel Anda, memberi link ke artikel Anda, membeli produk yang Anda sarankan dan sebagainya.
Komentar dan tanggapan sangat saya hargai seperti biasanya. Sukses selalu untuk kita semua.
0 Response to "5 Cara Membuat Pembaca Blog Mempercayai Anda"
Posting Komentar